MODERASI HINDU DALAM TRI KERANGKA AGAMA HINDU DI BALI
Abstract
Moderasi agama bagi umat Hindu sudah sejak dulu dilakukan melalui tradisi-tradisi penyatuan ideologi untuk
membangun kerukunan bersama. Praktek moderasi Hindu yang dilakukan di Bali telah membangun sebuah
tatan hidup baru yang mencerminkan Hindu Nusantara yang multikultur. Artikel ini menganalisis praktik-praktik
moderasi beragama yang dilakukan secara turun temurun oleh umat Hindu serta perkembangannya dalam
membangun spirit kebhinekaan di Indonesia. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan studi
pustaka, serta dianalisis secara kualitatif dengan pendekatan interpretasi kritis. Hasil analisis menunjukkan
bahwa praktik-praktik moderasi Hindu sudah ada sejak zaman prasejarah yang hingga kini terpupuk secara
baik melalui konsep kehidupan masyarakat berbeda agama ataupun sebuah cara pandang Hindu dalam
melaksanakan ajaran Agamanya.